Rabu, 23 Juli 2008

RENUNGAN: DOMBA DAN KAMBING!

DOMBA DAN KAMBING!

"Ia akan menempatkan domba-domba di sebelah kanan-Nya dan kambing-kambing di sebelah kiri-Nya"(ay.33)

Siapakah domba dan siapakah kambing? Berdasarkan ayat 35, “Sebab ketika Aku lapar, kamu memberi Aku makan; ketika Aku haus, kamu memberi Aku minum; ketika Aku seorang asing, kamu memberi Aku tumpangan”, Yesus membedakan domba dan kambing. Pertama, domba peduli dengan orang yang berkekurangan, kambing acuh kepada orang yang kekurangan. Domba-domba selalu peduli kepada setiap orang yang mengalami kekurangan seperti orang yang lapar, yang haus, memberi tumpangan tanpa memandang buluh. Domba punya hati yang berbelas kasih, punya hati yang hancur bagi mereka yang membutuhkan pertolongan. Sementara kambing tidak merasa bertanggungjawab dan peduli dengan mereka-mereka yang terlantar dan kekurangan ini. Kedua, domba melakukan segala sesuatu dengan ketulusan, tetapi kambing mencari pujian. Ketika Yesus mengatakan bahwa domba telah melakukan segala sesuatu bagi-Nya, tetapi domba tidak mengingat kapan mereka melakukan hal-hal baik itu, karena mereka melakukan segala sesuatu itu dengan ketulusan. Ketiga, domba diselamatkan, tetapi kambing dihukum. Oleh karena itu, biarlah kita tangan tangan kita tetap terulur untuk menolong orang-orang yang membutuhkan kita. Biarlah kita peduli kepada orang yang memerlukan pertolongan, biarlah hati penuh dengan kasih dan ketulusan di dalam menolong orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar